PENGARUH ISLAMIC CORPORATE GOVERNANCE, CAPITAL INTENSITY, DAN UKURAN PERUSAHAAN TERHADAP TAX AVOIDANCE ( STUDI PADA BANK UMUM SYARIAH)

Penulis

  • Silfy Hana UIN Raden Intan Lampung Penulis
  • Dinda Fali Rifan UIN Raden Intan Lampung Penulis
  • Sania Nur Azizah UIN Raden Intan Lampung Penulis

Kata Kunci:

Islamic Corporate Governance, Capital Intensity, Ukuran Perusahaan

Abstrak

Perbedaan kepentingan menimbulkan kecenderungan wajib pajak untuk mengurangi pajak yang dibayarkan baik yang dilakukan secara ilegal maupun legal. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh islamic corporate governance, Capital Intensity dan Ukuran Perusahaan terhadap tax avoidance pada Bank Umum Syariah di Indonesia yang terdaftar di ojk tahun 2019-2023. Jenis data yang digunakan yaitu data sekunder yang didapatkan dari data laporan annual report bank umum syariah di Indonesia yang terdaftar OJK tahun 2019-2023. Dengan sampel yang berjumlah 14 bank dengan teknik purposive sampling. Teknik pengumpulan data yaitu studi pustaka dan dokumentasi. Metode yang digunakan yaitu analisis regresi berganda dengan software SPPS versi 25. Hasil penelitian ini menunjukan secara parsial bahwa DPS, kepemilikan manajerial, kepemilikan institusioanl, dewan komisaris, komite audit dan kualitas audit tidak berpengaruh terhadap tax avoidance. Hal ini menunjukan DPS hanya bertugas mengawasi tata kelola perusahaan tidak termasuk teknis perpajakan. Kepemilikan saham oleh manajemen maupun investor institusional tidak menentukan keputusan perusahaan dalam melakukan tax avoidance. Jumlah komisaris dan komite audit juga hanya berperan dalam pengawasan umum, tidak termasuk teknis perpajakan. Selain itu kualitas audit baik dari KAP Big Four maupun Non Big Four tidak secara signifikan mampu mencegah tax avoidance. Sedangkan capital intensity berpengaruh positif terhadap tax avoidance dan ukuran perusahaan berpengaruh positif terhadap tax avoidance. Perusahaan dengan aset tetap yang tinggi dan ukuran perusahaan yang besar cenderung memiliki sumber daya dan peluang yang besar untuk melakukan tax avoidance. DPS bertugas mengawasi tata kelola perusahaan agar sesuai dengan prinsip islam, sebagaimana dijelaskan dalam Q.S At-Taubah ayat 105 yaitu pengawasan yang diawasi oleh Allah dalam bentuk peraturan dan ketentuan yang membatasi.

Unduhan

Diterbitkan

2025-08-01