PENGARUH CELEBRITY ENDORSER, PRODUCT KNOWLEDGE DAN BRAND IMAGE TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN GEN Z PADA PRODUK SKINTIFIC (STUDI KASUS DI JABODETABEK)
Kata Kunci:
Celebrity Endorser, Product Knowledge, Brand Image, tusan Pembelian, Generasi Z, SkintificAbstrak
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh celebrity endorser, product knowledge, dan brand image terhadap keputusan pembelian produk Skintific di kalangan Generasi Z di Jabodetabek. Dengan meningkatnya kesadaran akan pentingnya perawatan kulit dan perkembangan industri kecantikan, Skintific telah menjadi salah satu merek yang populer di Indonesia. Metode penelitian yang digunakan adalah pendekatan kuantitatif dengan pengumpulan data melalui kuesioner yang disebarkan kepada 160 responden. Hasil analisis regresi menunjukkan bahwa celebrity endorser, product knowledge, dan brand image memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian. Secara simultan, ketiga variabel tersebut menjelaskan 62% variasi dalam keputusan pembelian. Temuan ini menunjukkan bahwa strategi pemasaran yang melibatkan influencer dan pengetahuan produk yang baik dapat meningkatkan minat beli konsumen, serta pentingnya membangun citra merek yang kuat untuk menarik perhatian Generasi Z. Penelitian ini diharapkan dapat memberikan wawasan bagi produsen dalam merancang strategi pemasaran yang lebih efektif di era digital