ANALISIS DAMPAK IMPLEMENTASI ELEKTRONIK REKAM MEDIS DALAM OPTIMALISASI PELAYANAN PASIEN DI RUMAH SAKIT UMUM DAERAH KABUPATEN BEKASI
Kata Kunci:
Elektronik Rekam Medis, Pelayanan Kesehatan, Efisiensi, NVivo 14, OptimalisasiAbstrak
Implementasi Elektronik Rekam Medis (ERM) merupakan salah satu strategi penting dalam meningkatkan mutu pelayanan kesehatan di Rumah Sakit Umum Daerah Kabupaten Bekasi. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dampak implementasi ERM terhadap optimalisasi pelayanan pasien dengan menekankan pada efisiensi, akurasi, dan kepuasan pengguna layanan. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif deskriptif, dengan teknik pengumpulan data melalui wawancara mendalam, observasi lapangan, dan telaah dokumentasi. Data yang diperoleh dianalisis menggunakan perangkat lunak NVivo 14 untuk mengidentifikasi tema-tema utama. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ERM memberikan kontribusi positif dalam mempercepat proses pelayanan, meningkatkan keakuratan pencatatan medis, serta mendorong kepuasan pasien. Namun demikian, ditemukan pula sejumlah tantangan, antara lain kendala teknis berupa gangguan sistem, resistensi perubahan dari sebagian tenaga kesehatan, serta keterbatasan dalam pelatihan pengguna. Berdasarkan teori manajemen perubahan dan teknologi organisasi, solusi yang diperlukan mencakup komitmen kuat dari manajemen, pelatihan berkesinambungan bagi staf, serta penguatan infrastruktur teknologi. Kesimpulannya, penerapan ERM berpotensi besar dalam mendukung transformasi pelayanan kesehatan, tetapi keberhasilan optimalisasi membutuhkan dukungan teknologi yang andal, pengelolaan perubahan yang efektif, dan kolaborasi seluruh pihak terkait.




