MANAJEMEN SEKOLAH DALAM MENCIPTAKAN LINGKUNGAN BELAJAR AMAN MELALUI PENANGANAN KASUS BULLYING

Penulis

  • Rosyidah Dewi Bunga Faradisa Universitas PGRI Wiranegara Penulis
  • Innayatul Laili Universitas PGRI Wiranegara Penulis
  • Yuniar Mujiwati Universitas PGRI Wiranegara Penulis
  • Daryono Universitas PGRI Wiranegara Penulis

Kata Kunci:

Bullying, Cyber Bullying, Siswa, Sekolah

Abstrak

Bullying di lingkungan sekolah menjadi salah satu permasalahan yang signifikan mengganggu tumbuh kembang siswa secara psikososial dan akademik. Penelitian ini bertujuan mengkaji bagaimana manajemen sekolah dalam menciptakan lingkungan belajar yang aman melalui penanganan kasus bullying di SMP Negeri 4 Kota Pasuruan. Pendekatan kualitatif deskriptif digunakan dengan pengumpulan data melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi terhadap kepala sekolah, guru BK, wali kelas, dan siswa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa program-program seperti PASSTEMENAN, penegakan tata tertib, dan kolaborasi warga sekolah serta komunikasi aktif dengan orang tua menjadi strategi efektif dalam mengelola bullying. Temuan ini diperkuat dengan hasil studi terbaru yang menegaskan pentingnya kebijakan sekolah yang tegas, pelibatan seluruh elemen sekolah, dan program edukasi karakter untuk menciptakan lingkungan aman bagi siswa. Penelitian ini memberikan model manajemen sekolah yang dapat dijadikan acuan dalam penanggulangan bullying di sekolah menengah pertama

Unduhan

Diterbitkan

2025-10-01