Pengaruh Variasi Faktor Eksposi mAs Terhadap Ketajaman Pada Pemeriksaan Basis Cranii Proyeksi Submentovertical (SMV)
Kata Kunci:
Ketajaman Citra, mAs, Basis Cranii, SMV, RadiografiAbstrak
Ketajaman citra radiografi merupakan faktor penting dalam menunjang diagnosis, khususnya pada pemeriksaan basis cranii proyeksi submentovertical (smv). Kualitas citra yang tidak optimal akibat penggunaan faktor eksposi yang kurang tepat dapat mnyebabkan ketajaman anatomi sulit terlihat. Salah satu parameter yang mempengaruhi ketajaman citra adalah mAs (miliampere second), yang mengatur jumlah radiasi yang mengenai objek serta mempengaruhi ketajaman gambar. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh variasi mAs terhadap ketajaman citra radiografi dan menentukan nilai optimalnya. Dengan metode penelitian bersifat kuantitatif dengan pendekatan eksperimental menggunakan phantom cranium dengan lima variasi waktu eksposi (0,0625; 0,07; 0,08; 0,09; 0,1 detik) pada 200 mA dan 80 kV. Penilaian citra dilakukan oleh tiga dokter spesialis radiologi melalui kuesioner, kemudian dianalisis menggunakan uji Cohen’s Kappa dan uji Friedman. Hasil uji Friedman menunjukkan nilai p=0,001 (p<0,05) yang menandakan adanya berpengaruh signifikan terhadap ketajaman citra. Nilai optimal diperoleh pada waktu eksposi 0,08–0,1 detik dengan mean rank tertinggi 3,38